+ -

13/03/13

7 Mitos Sejarah Terbesar

Dikatakan bahwa siapapun yang tidak tahu sejarah dilarang untuk mengulanginya – dan selama banyak kesalahan sejarah yang Anda dengar, banyak sejarah adalah sesuatu yang tak ingin Anda ulangi. Tetapi, banyak “fakta” sejarah yang terkenal adalah mitos, tanpa dasar apapun. Berikut adalah 20 contoh yang paling umum, yang telah menyesatkan dan membodohi orang-orang selama bertahun-tahun, dasawarsa, atau berabad-abad.

Bila lebih banyak orang yang tahu faktanya, sejumlah pencetak sejarah besar akan dikenal (Anda kenal Ub Iwerks?), beberapa orang terkenal akan berhenti mengambil keuntungan, dan kita bisa berhenti menyalahkan apel untuk segalanya! Mari mulai dengan kesalahpahaman berikut…

1. Hawa memakan apel yang buruk


Satu apel sehari bisa mengusir dokter, tetapi mereka masih mempunyai pengartian salah mengenai “buah terlarang” yang dimakan Hawa di surga, yang menjadikan hidup semakin sulit bagi kita (ketika Adam & Hawa diusir dari surga). Kenyataannya, tidak ada di manapun disebutkan buah apel dalam cerita Injil mengenai Adam dan Hawa. Hanya disebut “buah pohon yang ada di tengah-tengah taman” (Genesis 3:3). OK, bisa saja sebuah apel, tapi bisa saja aprikot, mangga, atau lainnya. Di dalam Qur’an disebutkan bahwa buah tersebut ialah buah khuldi.

2. Newton tertimpa sebuah apel


Apel terus menuai kecaman buruk dengan cerita terkenal bahwa ilmuwan Sir Isaac Newton duduk di bawah pohon, memikirkan masalahnya, ketika sebuah apel jatuh di kepalanya. Memberinya inspirasi untuk hukum gravitasi, atau apel yang malang ini takkan pernah dimaafkan! Tapi ketika apel jatuh ini adalah cerita yang bagus, sebenarnya tak pernah terjadi. Cerita ini pertama diterbitkan dalam sebuah esai karya Voltaire, jauh setelah kematian Newton. Sebelumnya, keponakan Newton, Catherine Conduitt, adalah satu-satunya orang yang pernah bercerita tentang itu. Hal ini sebenarnya adalah penemuan.

3. Walt Disney menggambar Mickey Mouse

Salah satu karakter fiksi paling terkenal di dunia, Mickey Mouse, dikenal sebagai karya Walt Disney. Tetapi, Mickey adalah visi animator nomor satu Disney, Ub Iwerks. Disney, tidak pernah menjadi seorang seniman besar, yang selalu bermasalah dalam menggambar karakter yang menjadikan dirinya terkenal. Baginya, Iwerks dikenal sebagai animator tercepat dalam perusahaannya. Ia menggambar film pendek Mickey pertama dengan satu tangan, Plane Crazy (1928), dalam dua minggu. (sekitar 700 gambar setiap hari) Tetapi memberikan sejumlah peran pada Disney – ketika film dirilis tahun itu, Disney menjadi suara latar Mickey.

4. Marie Antoinette berkata “Biarkan mereka makan kue”

Tahun 1766, Jean Jacques Rousseau menulis sebuah insiden 25 tahun sebelumnya, dimana “seorang permaisuri besar” (nama tak diketahui) diberitahu bahwa rakyatnya tidak memiliki roti. “Dan biarkan mereka makan kue,” ia menanggapi. Ketika Rousseau menulis ini, Marie Antoinette adalah seorang putri berusia 11 tahun di Austria. Revolusi Perancis baru dimulai 23 tahun kemudian. Mitos bahwa ia mengatakan kata-kata terkenal ini mungkin disebarkan oleh para propagandis revolusi, untuk menggambarkan tanggapan dinginnya terhadap penderitaan rakyat Perancis.
Di poin selanjutnya dalam daftar ini, kita akan mengungkap kisah panjang Napoleon, dan menguak bagaimana para penyihir TIDAK mati, sebagaimana yang telah Anda dengar…

5. The Great Train Robbery adalah film fitur pertama


Ketika dirilis pada 1903, “The Great Train Robbery” mengawali beberapa teknik, termasuk cut lompat, close-up sedang dan alur cerita yang kompleks. Tetapi film fitur pertama? Film ini hanya sepuluh menit! Bahkan film pendek pun lebih panjang dari ini. Film fitur pertama adalah film 100 menit dari Australia, “The Story of the Kelly Gang”, dirilis tiga tahun kemudian. Bahkan bila Anda berpikir film fitur sebagai “fitur” sebuah program sinema, maka gelarnya diberikan pada sejumlah film Perancis yang dibuat pada 1890-an.

6. Van Gogh memotong telinganya
Van Gogh dikenal sebagai seniman yang kelaparan, hanya menjual satu lukisan seumur hidupnya, dan – dalam pertengkaran dengan Gauguin – memotong telinganya, tidak lama sebelum bunuh diri. Meskipun ia menghadapi akhir yang tragis, dan lukisannya sedikit terjual, tidak sia-sia ia menghabiskan hidupnya mengajar seni. Ia hanya menghabiskan delapan tahun dalam hidupnya untuk melukis, yang membantu menjelaskan mengapa ia tidak mati kelaparan. Juga, ia tidak memotong seluruh telinganya, hanya sebagian kuping kiri. Menyakitkan, tapi tak seburuk yang Anda kira.

7. Penyihir dibakar di Salem

Pengadilan penyihir Salem (Massachusetts) tahun 1692 memimpin pada penahanan 150 orang, 31 diantaranya diadili dan 20 dieksekusi. Meskipun pengadilan ini terjadi tanpa penyelidikan, banyak kesalahpahaman terhadap mereka. Sebagai awalnya, 31 “penyihir” terkutuk tidaklah semuanya wanita. Enam diantaranya pria. Juga, mereka tidak dibakar. Sebagaimana yang diketahui para pemburu penyihir, seorang penyihir takkan pernah dihukum mati dengan metode ini. Hukum gantung adalah metode umum- meskipun satu orang dihukum mati dengan melempar batu besar.
5 Young On TOP: 7 Mitos Sejarah Terbesar Dikatakan bahwa siapapun yang tidak tahu sejarah dilarang untuk mengulanginya – dan selama banyak kesalahan sejarah yang Anda dengar, banyak...
< >